Press ESC to close

Lapisan Masyarakat Batu Antar Pasangan Kris Dayanti-Dewa Daftar Ke KPU

BATU, KRISDAYANTINEWS.COM – Rabu, 28 Agustus 2024, menjadi hari bersejarah bagi warga Kota Batu. Ribuan warga dari berbagai lapisan masyarakat tampak memadati jalan-jalan utama kota untuk bersiap mengantarkan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Kris Dayanti dan Kresna Dewanata (KRIDA), mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu.

Sejak pagi, lapisan masyarakat sudah berkumpul di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Batu. Mereka datang dari penjuru desa dan kelurahan di Kota Batu, mengenakan seragam khas kelompok mereka masing-masing.

Dengan senyum ramah dan penuh semangat, Kris Dayanti dan Dewa melangkah keluar dari kantor DPC PDI-P Kota Batu untuk menuju KPU. Keduanya mengenakan busana khas mereka masing-masing, Kris Dayanti dengan kemeja merah warna kebesaran PDIP sementara Dewa dengan kemeja biru Dongker warna ciri khas partai Nasdem.

Kedua pasangan tersebut naik di atas mobil Jeep kemudiannya diarak menuju kantor KPU Kota Batu. Pasangan Krida tersebut melambaikan tangan kepada para pendukung yang sudah menanti sejak pagi. Sorak sorai dan tepuk tangan bergema, menciptakan suasana yang meriah dan penuh antusiasme.

“Semua masyarakat hadir dari berbagai golongan, mulai dari NU, Muhammadiyah, LDII, Hindu, Kristen dan lintas agama,” terang Sekjen DPC PDI-P Kota Batu, Syaifuddin Zuhri.

Lebih lanjut, Ketua DPC PDI-P Kota Batu, Punjul Santoso mengutarakan permohonan maaf karena dengan arak-arakan Krida ke kantor KPU mengakibatkan arus jalan utama terhambat.

“Mohon maaf terutama kepada khalayak tadi yang sempat macet jalannya karena ada iring-iringan kami,

“Itu (iring-iringan) tidak kami buat-buat tapi itu keinginan dari masyarakat yang ingin menghantar kita, mulai dari tokoh masyarakat, tokoh agama dan semua stakeholder yang ada di Kota Batu,” tambahnya.

Sejauh ini, pasangan Krida berhasil diusung PDI-P dan Nasdem serta sembilan partai non parlemen meliputi Hanura, Garuda, Perindo, PKN, PBB, partai Buruh, Gelora, PPP, partai Umat.

MAJU PILKADA. Kris Dayanti saat menyerahkan berkas Paslon ke KPU Kota Batu, Rabu (28/8/2024). Foto: Atan

Di lain sisi, Kris Dayanti mengatakan terimakasih kepada seluruh pihak yang memiliki semangat tinggi dan antusias dalam mengantarkan dirinya dan Dewa untuk maju ke kontestasi Pilkada Kota Batu 2024.

“Saya Kris Dayanti didampingi Mas Kresna Dewa sebagai Calon Wakil Wali Kota tentunya tidaklah mudah bagi kami hingga kami bisa melangkah dengan begitu pasti pada pagi hari ini,” seru istri Raul Lemos tersebut.

“Tanpa arahan, bimbingan dan juga kerja sama politik yang baik antara PDI Perjuangan dan juga partai Nasdem bersama 9 partai non-parlemen yang kami sangat bangga dan sangat terhormat sekali,” pungkasnya.

Di hari yang sama, pasangan Mas Gum dan Kaji Rudi yang diusung Golkar, PAN, Demokrat dan PKS mendaftar sebagai pendaftar pertama sementara Paslon Nurrochman – Heli yang diusung PKB dan Gerindra mendaftar ketiga setelah pasangan KRIDA.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *