
BATU, KRISDAYANTINEWS.COM – Dalam persaingan menuju Pilkada Kota Batu 2024, Kris Dayanti (KD) tidak hanya mendapat dukungan dari tim kampanye dan masyarakat, tetapi juga dari putra-putrinya; Amora-Kellen.
Setiap akhir pekan, Amora dan Kellen yang bersekolah di Jakarta, rutin pulang ke Kota Batu memberikan dukungan dan menguatkan sang ibu di tengah-tengah aktivitas kampanye yang padat.
Kehadiran anak-anaknya di berbagai kegiatan sosial dan acara silaturahmi menjadi pemandangan yang kerap menyentuh hati warga. Banyak masyarakat menilai bahwa dukungan ini memperlihatkan sisi kehangatan dan keharmonisan keluarga KD yang mampu menginspirasi masyarakat dalam menghargai pentingnya dukungan keluarga.
“Kami ingin selalu hadir dan memberikan dukungan langsung kepada Mama dalam perjuangannya. Setiap akhir pekan adalah kesempatan kami untuk menunjukkan dukungan dan rasa bangga atas dedikasi beliau bagi Kota Batu,” ujar Amora anak perempuan KD.
Bagi masyarakat, dukungan yang konsisten ini menunjukkan nilai lebih pada sosok perempuas asli kelahiran Ngaglik Kota Batu sebagai calon pemimpin yang didukung kuat oleh keluarga.
Kehadiran anak-anaknya setiap akhir pekan dinilai sebagai bentuk komitmen dan semangat yang memberikan tambahan energi positif bagi KD dalam menjalankan visi dan misi yang telah persiapkan untuk Kota Batu. “Saya tiap pagi sebelum keduanya berangkat ke sekolah, pulang malam dan mau tidur berkomunikasi melalui video call,” ujar perempuan peraih penghargaan Perempuan Berpengaruh dari CNN Indonesia.
Tinggalkan Balasan